Minggu, 16 September 2007

Buku ke-8: Terapi Sari Air Laut (2007)

Buku ini aku tulis bersama Dr. Nelson Sembiring, M.Eng. dari Balitbangda Jawa Timur dan diterbitkan oleh PT. Penebar Swadaya tahun 2007. Buku ini mengulas khasiat sari air laut (SAL) yang dibuat dari limbah pembuatan garam untuk membantu mencegah dan mengatasi beragam penyakit, terutama penyakit jantung, diabetes, batu ginjal, stroke, dll. SAL yang mengandung mineral magnesium tinggi merupakan pilihan yang murah dan menyehatkan dn dapat digunakan sebagai suplemen dalam air minum dan masakan. Anda bisa memperoleh buku ini di toko-toko buku terkemuka seperti Gramedia, Gunung Agung, Kharisma, Toko Trubus, Toko Buku Utama, dll. Harga: Rp. 20.000

Buku ke-7: Pilih Jamu dan Herbal Tanpa Efek Samping (2007)


Buku ini aku tulis bersama Ibu Ning Harmanto dari PT. Mahkotadewa Indonesia dan diterbitkan oleh PT. Elex Media Komputindo tahun 2007. Buku ini ditulis sebagai jawaban atas keprihatinan yang penulis rasakan atas banyaknya anggapan yang salah mengenai herbal. Kebanyakan masyarakat menganggap bahwa jamu dan herbal yang merupakan "produk alami" pastilah aman. Padahal sesuatu yang alami tidak selalu aman. Buku ini memberikan tuntunan kepada masyarakat luas bagaimana memilih jamu dan herbal secara aman, efektif dan rasional. Anda bisa memperoleh buku ini di toko-toko buku terkemuka seperti Gramedia, Gunung Agung, Kharisma, Toko Buku Utama, dll. Harga: Rp. 24.800.

Buku ke-6: Gempur Penyakit dengan Minyak Herbal Papua (2006)


Bukuku ke-6 ini ditulis bersama Mr. Heinrich Melcher dan diterbitkan oleh PT. AgroMedia Pustaka tahun 2006. Buku ini mengulas seputar ramuan minyak herbal Papua yang merupakan ramuan dari 8 jenis tanaman obat yang tumbuh subur di Papua, di antaranya adalah jahe merah, bawang putih, bawang merah, minyak kayu putih, minyak masoyi, sere, daun pandan, dan kayu manis. Berbagai penyakit dapat dibantu kesembuhannya dengan ramuan minyak ini, di antaranya adalah penyakit kulit, penyakit yang berhubungan dengan sistem pernapasan seperti asma, bronkitis. Buku ini dilengkapi dengan kesaksian dari mereka yang telah dibantu kesembuhan penyakitnya dengan minyak herbal Papua. Anda bisa memperoleh buku ini di toko-toko buku terkemuka seperti Gramedia, Gunung Agung, Kharisma, Toko Buku Utama, dll. Harga: Rp. 17.000

Buku ke-5: Ramuan Herbal untuk Diabetes Melitus (2006)


Bukuku ke-5 dengan judul "Ramuan Herbal untuk Diabetes Melitus" diterbitkan oleh PT. Penebar Swadaya tahun 2006. Buku ini berisi ulasan mengenai sisi ilmiah herbal untuk diabetes melitus (kencing manis), dilengkapi dengan penjelasan masing-masing tanaman obat dan ramuan yang telah terbukti secara tradisional maupun ilmiah dari Indonesia, China, India dan Korea. Anda bisa memperoleh buku ini di toko-toko buku terkemuka seperti Gramedia, Gunung Agung, Kharisma, Toko Trubus, Toko Buku Utama, dll. Harga: Rp. 23.000.

Buku ke-4: Kesembuhan Melalui Air Mata (2006)


Bukuku ke-4 ini aku tulis bersama Mr. Heinrich Melcher dan diterbitkan oleh PT. AgroMedia Pustaka tahun 2006. Buku ini berisi penjelasan seputar khasiat biji buah keben (Barringtonia asiatica) untuk membantu mengobati penyakit dan gangguan mata seperti katarak, glaucoma, pterigium, mata minus, mata plus, silindris dan infeksi. Buku ini disertai kesaksian pengguna obat tetes mata herbal dari keben yang telah sembuh dari penyakitnya. Anda bisa memperoleh buku ini di toko-toko buku terkemuka seperti Gramedia, Gunung Agung, Kharisma, Toko Buku Utama, dll. Harga: Rp. 22.000. Bila Anda memerlukan obat tetes mata yang diulas dalam buku ini, Anda bisa kunjungi website Radix Vitae di: http://www.radixvitaepapua.com/. Di situ Anda akan mendapatkan informasinya lebih lengkap.

Buku ke-3: Gempur Penyakit dengan Sarang Semut (2006)


Bukuku ketiga ini berjudul "Gempur Penyakit dengan Sarang Semut" yang aku tulis dengan co-author Bapak Hendro Saputro (PT. Prima Solusi Medika, Wamena, Papua). Buku ini diterbitkan oleh PT. Penebar Swadaya tahun 2006. Ini buku ini berkisar penggunaan tumbuhan sarang semut yang dipopulerkan oleh Pak Hendro. Ia secara empiris telah mencobakan jamu sarang semut selama 5 tahun di Papua dan terbukti menyembuhkan berbagai penyakit seperti tumor/kanker, jantung, rematik & asam urat, dll. Kemudian bersama dengan kelompok penelitianku di LIPI aku meneliti sarang semut yang sebagian hasilnya aku tampilkan di buku ini. Anda bisa memperoleh buku ini di toko-toko buku terkemuka seperti Gramedia, Gunung Agung, Kharisma, Toko Trubus, Toko Buku Utama, dll. Harga: Rp. 22.000.

Buku Kedua: VCO, Dosis Tepat Taklukkan Penyakit (2006)


Buku kedua saya berjudul "VCO, Dosis Tepat Taklukkan Penyakit" diterbitkan oleh PT. Penebar Swadaya tahun 2006. Buku ini saya tulis setelah saya mengamati banyak hal yang salah tentang VCO (virgin coconut oil) yang saat itu lagi booming. Salah stu kesalahan umum adalah mengenai dosis yang tepat untuk suatu penyakit tertentu. Buku ini memberikan pencerahan seputar dosis VCO untuk beragam penyakit, ditulis dengan format tanya-jawab. Anda bisa memperoleh buku ini di toko-toko buku terkemuka seperti Gramedia, Gunung Agung, Kharisma, Toko Trubus, Toko Buku Utama, dll. Harga: Rp. 18.000.

Buku Perdana: PCO (2005)


Buku perdana saya berjudul "PCO (Pandanus Cocos Oil)" terbit tahun 2005 oleh PT. Penebar Swadaya. Buku ini berisi penjelasan seputar gabungan herbal Buah merah dengan virgin coconut oil (VCO) yang saya beri nama PCO. Buku ini berisi alasan penggabungan berikut hasil-hasil penelitian yang saya lakukan mengenai PCO. Anda bisa memperoleh buku ini di toko-toko buku terkemuka seperti Gramedia, Gunung Agung, Kharisma, Toko Trubus, Toko Buku Utama, dll. Harga: Rp. 29.500.

Selamat datang di Herbal Indonesia

Assalamu'alaikum wr. wb.,
Hi, semua, saya Ahkam,
Blog ini saya buat untuk sharing pengetahuan tentang herbal Indonesia, kekayaan alam tanaman obat, pengetahuan tradisional dan penelitian-penelitian ilmiah yang telah dilakukan. Bagi Anda yang ingin berdiskusi seputar herbal, silakan kirimkan postingnya.
Salam hangat,
Ahkam